SINDONEWSjateng.com, Pemalang – Jawa Tengah ( 21 / 1 / 2026 )
Hampir serentak ataupun selisih 2 sampai 3 hari pelaksanaan Rajaban pada bidang pendidikan yakni , siswa- siswi yang masih duduk dibangku sekolah yang ada diseluruh wilayah Pemerintah Kabupaten Pemalang memperingati Isra Mi’ raj ( Rajaban ) di tahun 2026 .
Tidak ketinggalan semua pelajar dari kelas 7 sampai 9 SMP Darul Ulum yang berada di Jalan Samanhudi dekat dengan Alun – Alun Pemalang melaksanakan Peringatan Isra Mi’ ‘ raj pada hari Senin 19 Januari 2026.
Bertempat di halaman sekolah pada sekitar pukul : 08 : 00 WIB.yang dihadiri oleh :
* Ustadzah Ulil Inayah , S.Pd
* Ustad Syukron penceramah ( pengisi tauziah )
* Munzi , S.Pd. Kepala Sekolah SMP Darul Ulum
* Ustad Asror Ridwan , S.Pd.guru pengajar

Ketika awak media meminta keterangan dari Munzi , S.Pd.Kepala Sekolah SMP Darul Ulum dirinya menerangkan ” memang benar pada hari Senin kemarin lebih tepatnya tanggal 19 Januari 2026 kami dari segenap guru dan siswa- siswi didik kami mengadakan Rajaban ” kata Munzi
” Adapun tujuannya kami sebagai umat muslim – muslimah menghormati Nabi dan Baginda Rosul Muhammad.SAW, sekaligus sebagai bukti taqwa kami ALLAH.SWT. maka kami menggelar Rajaban ” jelasnya .
Dirinya juga menerangkan acara diselenggarakan pada pukul : 08 : 00 WIB , serta hadir Ustad Syukron sebagai penceramah dengan memberikan materi ceramah tentang peristiwa Isra Mi’ raj ,
Dalam tauziahnya menerangkan tentang perjalanan Nabi dan Rosul kita Baginda Muhammad , SAW. melakukan perjalanan malam hari didampingi malaikat Jibril, menunggang Bouraq menerima perintah dari ALLAH.SWT.
Menerima perintah Sholat dari 50 x sehari semalam sampai turun menjadi 5 waktu dalam sehari semalam .
Pesan saya, “Kepada seluruh kaum muslimin- muslimah yang merupakan pelajaran di SMP Darul Ulum tetap melaksanakan sholat 5 waktu karena dengan begitu kita telah mengkokohkan tiang agama Islam ,
Sekaligus dalam manfaat lain kita melaksanakan sholat yaitu ALLAH, SWT beserta malaikat – malaikatnya senantiasa melindungi diri kita ” pesan Kepala Sekolah SMP Darul Ulum.
” Harapan kami semoga siswa- siswi didik kami dan seluruh umat Islam di Pemalang. selalu diberikan nikmat sehat , nikmat sukses dalam usaha , karir dan siswa- siswi kami kelak menjadi orang sukses bisa jadi insan yang berakhlaqul kharimah berguna bagi umat muslim- muslimah lainnya membawa kebaikan ” pungkas kata Munzi. (Ramsus)
